Pengertian Borland Delphi dan Hubungannya dengan Pascal

Assalamualaikum Wr. Wb.
Selamat pagi sob! Cieee yang kuliah atau sekolahnya sudah memasuki semester genap :D Bagi anda yang kuliah maupun sekolah di semester 2 Teknik Informatika/ Rekayasa Perangkat Lunak, saya ada info penting nih mengenai bahasa pemrograman yang mungkin baru anda dengar. Maka dari itu, kembali lagi bersama saya Rangga Saputra di West Borneo Blogger. Check it out!
Pengertian Borland Delphi dan Hubungannya dengan Pascal
Pengertian Borland Delphi dan Hubungannya dengan Pascal
Pengertian Borland Delphi
Tahukah anda apa yang dimaksud dengan Borland Delphi? Borland Delphi atau lebih akrab dikenal dengan nama Delphi adalah sebuah pemrograman visual yang berorientasi objek (Objek Pascal) dan berbasiskan bahasa pemrograman Pascal. Delphi memiliki IDE (Integrated Development Environment) atau Lingkup Pengembangan Terpadu untuk mengembangkan konsol, desktop, web ataupun perangkat mobile.

Penjelasan
Mungkin anda belum tahu tentang kata visual, objek pascal, bahasa pascal dan IDE (Integrated Development Environment) di Delphi? Sama seperti saya saat pertama kali mengenal bahasa pemrograman. Untuk itu, sebelum lebih jauh dengan penjelasan ini, ada baiknya anda membaca dulu apa itu Pascal?
Baca Disini : Pengertian Pascal/ TurboPascal
Oke saya asumsikan anda telah membaca pengertian Pascal, sehingga saya akan lebih mudah menjelaskan kepada anda mengenai istilah-istilah lain seperti diatas.

a) Pengertian Visual
Visual dalam pemrograman adalah metode pembuatan program dimana programmer dapat menciptakan program dengan cara mengklik icon-icon yang mewakili fungsi dari komponen-komponen program.
Nah jadi pada pemrograman visual di Delphi anda tidak perlu mengetik koding/script dengan panjang-lebar untuk membuat suatu komponen, karena tools dalam bahasa pemrograman visual telah menyajikan kemudahan tersebut dan tentunya pemrograman visual sudah mampu membuat objek-objek grafis didalamnya.

b) Pengertian Objek Pascal
Jika anda telah membaca pengertian Pascal, maka anda akan lihat bahwasanya pascal merupakan bahasa pemrograman yang full syntax (penuh koding dari atas hingga ujung bawah). Namun pada pengembangannya, Pascal diubah menjadi Borland Delphi dimana tiap-tiap koding yang mewakili suatu perintah akan dibungkus dalam kelas-kelas atau objek-objek.
Maksudnya, jika anda membuat koding kalkulator seperti berikut :
8 + 8 = 16
8 - 8 = 0
8 * 8 = 64
8 / 8 = 1
Maka dalam pemrograman pascal tentunya anda akan membuatnya secara terstruktur, dalam artian kata anda harus membuat yang penjumlahan dulu, kemudian pengurangan, perkalian hingga pembagian dalam satu tempat/kelas yang sama. Kalau kodingnya sampai ribuan baris untuk kasus yang berbeda tentunya membuat mumet otak yah J
Namun karena Objek Pascal telah dibuat yaitu dalam pemrograman Borland Delphi, anda tidak perlu pusing-pusing melihat mana yang bagian penjumlahan, pengurangan, perkalian ataupun pembagian. Karena tiap-tiap bagian koding yang berbeda kegunaannya dapat dipisah pada masing-masing kelas ataupun objek khusus miliknya.
Contoh saya akan mengklik tombol :
(+) Untuk proses penjumlahan
(-) Untuk proses pengurangan
(*) Untuk proses perkalian
(/) Untuk proses pembagian

c) Pengertian Bahasa Pascal pada Borland Delphi
Sebelum memulai penjelasan, baca dulu Pengertian Pascal di bawah ini.
Baca Disini : Pengertian Pascal/ TurboPascal
Nah, jika anda telah membacanya anda akan melihat contoh struktur penulisan koding pada Turbo Pascal tersebut. Lalu hubungannya dengan Borland Delphi adalah anda akan menulis koding program nyaris sama seperti pada Turbo Pascal tersebut di Borland Delphi. Namun perbedaaannya seperti yang dijelaskan sebelumnya, anda hanya perlu memilih komponen (tombol, label, textbox) mana yang akan dibubuhi koding sesuai dengan fungsinya masing-masing.
Maka dari itu, terkadang anda yang ingin belajar Delphi diharuskan mempelajari bahasa Pascal terlebih dahulu sebagai pengenalan.

d) Pengertian IDE (Integrated Development Environment) di Borland Delphi
IDE di Delphi adalah software yang digunakan programmer untuk menciptakan software lainnya dengan fasilitas yang diberikan kepada programmer. Biasanya IDE terdiri dari Code Editor, Debugger dan lain-lain yang digunakan programmer untuk menuliskan koding hingga coba untuk menjalankan program yang dibuatnya tersebut dalam ruang lingkup pengembangan terpadu.

Klik suka FansPage Melodigulis Group pada sidebar kanan anda, agar menjadikan blog ini lebih berkualitas 

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.

Bagikan

Jangan lewatkan

Pengertian Borland Delphi dan Hubungannya dengan Pascal
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Suka dengan artikel di atas? Tambahkan email Anda untuk berlangganan.

2 komentar

Tulis komentar

Silahkan Tinggalkan Kritik dan Saran yang membangun dari Anda
1. Berkomentarlah yang baik dan sopan
2. Dilarang mengirim link aktif di CommentBox
3. Selebihnya anda bebas berekspresi :)

Gunakan kode Emoticon di sini >